Bantul (26/3/2019) – Bencana banjir yang menerjang daerah Bantul, Yogyakarta pada (17/3) menyebabkan rumah warga dari berbagai dusun terendam hingga mencapai ketinggian sekitar 1 meter. Bencana tersebut disebabkan oleh meluapnya sungai di daerah Paduresan, Imogiri, Bantul, serta hujan lebat yang terjadi selama satu hari penuh di daerah tersebut. Dampak yang dirasakan oleh warga selain kerugian material juga penurunan fungsi kendaraan bermotor mereka. Salah satu warga korban banjir yang merupakan wali mahasiswa UGM kemudian memberikan informasi ke UGM. Setelah itu, pihak UGM meneruskan informasi tersebut ke Departemen Teknik Mesin SV UGM.
Arsip: