ANRI Sampaikan Dukungan Untuk Rencana Pendirian Program Studi D4 Kearsipan SV UGM
Kamis (9/3), Sekolah Vokasi (SV) UGM mengunjungi Kantor Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) di DKI Jakarta. Kunjungan dari SV UGM yang diwakili oleh Wikan Sakarinto, M.Sc., Ph.D., selaku Dekan, didampingi oleh Radhian Krisna Putra, S.T.,M.Eng., selaku Wakil Dekan Bidang Kerja Sama dan Rencanaan Strategi, serta Waluyo, S.S., M.Hum., selaku Ketua Program Studi Kearsipan sekaligus Ketua Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya SV UGM diterima dan disambut secara langsung oleh Kepala ANRI, Dr. Mustari Irawan, MPA.
Wikan mengungkapkan bahwa kunjungan tersebut dimaksudkan untuk membahas rencana kerja sama antara SV UGM dengan ANRI dalam rangka pendirian program studi baru yaitu D4 Kearsipan di Departemen Bahasa, Seni dan Manajemen Budaya SV UGM.
“Sebelumnya SV UGM dengan ANRI telah menandatangani MoU, dan rencananya bulan Juni 2017 mendatang akan memperpanjang MoU sekaligus menyusun perjanjian kerja samanya,” tutur Wikan.
Kepala ANRI, Dr. Mustari Irawan juga menyatakan dukungan penuh untuk rencana pendirian prodi D4 Kearsipan SV UGM. Beberapa bentuk dukungan tersebut diantaranya adalah dalam hal penyusunan kurikulum, penerimaan serapan lulusan D4 Kearsipan, serta bantuan praktisi pengajar dari ANRI sebagai dosen tamu di D4 Kearsipan.
“Total kebutuhan arsiparis di Indonesia saat ini mencapai 200.000 tenaga kerja, sedangkan yang tersedia hingga saat ini hanya sekitar 3.400 arsiparis,” tegas Mustari Irawan.
Tak hanya membahas tentang kerja sama rencana pendirian D4 Kearsipan, nantinya ANRI berharap Vokasi UGM melalui Vocational Development Center (VDC), juga dapat menjadi tempat diklat atau training center bagi arsiparis di seluruh Indonesia.
Harapannya program studi D4 Kearsipan akan siap dibuka pada penerimaan mahasiswa baru SV UGM tahun akademik 2018/2019.