Pelatihan Pembuatan APD Medis Googles untuk Petugas Medis RSA UGM

Kebutuhan APD untuk tindakan medis ditengah pandemi Covid-19 sangat tinggi. Hal ini tidak sesuai dengan ketersediaan APD Medis untuk fasilitas-fasilitas medis yang semakin langka. Berbagai tindakan medis yang harus dilakukan kepada pasien bukan hanya pasien Covid-19 terkendala oleh tersedianya APD Medis yang sesuai dengan tindakan medis tersebut. Efek dari pandemi Covid-19 beberapa tindakan medis non Covid-19 di ruang OK juga terhenti karena kekhawatiran tingkat penyebaran yang tinggi.

Kebutuhan akan APD Medis yang sesuai untuk jenis tindakan medis sangat mendesak karena untuk memfasilitasi tenaga medis untuk kembali melakukan tindakan medis kepada pasien yang sempat terkendala dan terhenti. Salah satu jenis APD Medis yang dibutuhkan adalah Custom Safety Googles, dimana safety googles tersebut dapat dimodifikasi sesuai kebutuhan untuk tindakan medis yang spesifik.

Pelatihan Fusion 360

Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM bekerja sama dengan Dosen SV UGM, Stephanus Danny Kurniawan, S.T., M.Eng., sebagai koordinator serta narasumber oleh Dr. Setyawan Bekti Wibowo, ST., M.Eng., dan M. Samsudin, S.T., yang tergabung dalam tim pengabdian pemandatan tanggap pandemi Covid-19 SV UGM mengadakan Pelatihan untuk Pembuatan Custom Safety Google sesuai kebutuhan tindakan medis di rumah sakit. Pelatihan dilaksanakan pada tanggal 4-5 Mei 2020, pada hari pertama dilakukan pelatihan SolidWorks dan Fusion 360 dan di hari kedua dilakukan pelatihan 3D Printing. Kegiatan ini juga dilakukan penyerahan unit 3D Printer pada Bengkel Rehab Medik di RS Akademik UGM. Pelatihan ini diikuti tenaga medis dari Bengkel Rehab Medis dan beberapa dokter spesialis.

Pelatihan 3D Printing

Pelatihan ini diikuti oleh Dokter dan Staf Rehabilitasi Medik RSA, dan terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yaitu, bagaimana proses mendesain bagi tenaga medis, desain tersebut meliputi konsep desain, pembuatan desain menggunakan software SolidWorks dan Fusion 360, memodifikasi desain objek, penjelasan proses rapid prototyping.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Komentar (1)

  1. Fullwarna 4 tahun lalu

    Sekses selalu kak.
    https://fullwarna.com/