Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (SV UGM) berpartisipasi dalam Pameran yang diadakan dalam rangkaian Kongres Persatuan Insinyur Indonesia XXIII Tahun 2024 yang digelar selama dua hari yaitu pada tanggal 5-6 Desember 2024 di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta. Kongres ini mengusung tema “Mendorong Pengembangan Teknologi Berbasis Kearifan Lokal.” Acara ini dihadiri sekitar 1.300 insinyur se-Indonesia sebagai musyawarah tertinggi organisasi untuk menjembatani dunia usaha dan dunia pendidikan dalam rangka memberikan kontribusi nyata dan pemikiran-pemikiran solutif secara keinsinyuran terhadap dinamika yang terjadi secara nasional dan internasional. Acara ini dibuka langsung oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X serta dihadiri pula Kepala Otoritas IKN, Basuki Hadimuljono.
Pameran Kongres PPI XXIII 2024 ini berisi tenant dari berbagai institusi yang mendorong agar kearifan lokal yang dimiliki oleh setiap daerah di Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi dasar dalam mengembangkan teknologi yang lebih sesuai dengan karakteristik lingkungan dan masyarakat kita.
Dalam rangka mendukung pengembangan ekonomi kreatif, Kongres Persatuan Insinyur Indonesia menampilkan produk unggulan dari UMKM maupun institusi yang selaras dengan tema “Mendorong Pengembangan Teknologi Berbasis Kearifan Lokal.” Acara ini dapat menjadi ajang untuk memperkuat inovasi dan mempromosikan pemanfaatan kearifan lokal dalam teknologi, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian nasional. Pameran ini diikuti oleh UMKM, dan instansi di Indonesia seperti Koperasi Tani Organik Merapi (TOM), INDIGEN, My lestari dan lainnya. Tidak hanya itu, Sekolah Vokasi juga turut serta memamerkan produk unggulan dari Yacaranda yang merupakan tim mobil listrik Universitas Gadjah Mada, hasil kolaborasi mahasiswa Sekolah Vokasi UGM, Receptionist Robot, Film Setan Alas, Prototype Wood Pellet, Alat Pakan Otomatis, Dosing Machine. Couverture Chocolate, serta susu kambing bubuk. Produk produk unggulan tersebut merupakan hasil nyata kerja cerdas dan keras civitas akademika Sekolah Vokasi UGM.
Pameran Kongres Persatuan Insinyur Indonesia XXIII 2024 menjadi momen penting bagi Sekolah Vokasi UGM untuk menunjukkan komitmennya dalam pengembangan teknologi berbasis kearifan lokal. Dengan memamerkan produk-produk unggulan yang inovatif, diharapkan partisipasi ini tidak hanya memperkuat jaringan antar insinyur, tetapi juga menginspirasi lebih banyak kolaborasi antara dunia akademik dan industri. Melalui upaya bersama, Sekolah Vokasi UGM berkomitmen untuk t terus menggali potensi lokal, mendorong inovasi, dan memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian nasional. Semoga acara ini menjadi langkah awal untuk menciptakan solusi yang lebih berkelanjutan dan relevan bagi masyarakat Indonesia.
Penulis : Irmanon Riandina, Marwah Putri Nahampun