Yogyakarta, April 2025 — International Talent Circulation Base (INTACT Base), yang merupakan inisiasi dari Departemen Pendidikan Taiwan dan menjembatani kolaborasi industri-akademik serta pertukaran pendidikan tinggi, membuka kesempatan emas bagi mahasiswa Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (SV UGM) untuk memperdalam kemampuan bahasa Mandarin secara gratis. Program ini ditujukan khusus bagi mahasiswa yang akan mengikuti berbagai kegiatan internasional di Taiwan, seperti Student Exchange, Internship, Double Degree, dan khususnya International Industrial Talents Education Special Program (INTENSE Program). Namun, program ini juga terbuka bagi mahasiswa yang tertarik untuk belajar bahasa Mandarin, meskipun tidak sedang atau belum berencana mengikuti kegiatan internasional di Taiwan.

Pendaftaran kelas bahasa Mandarin ini dibuka mulai tanggal 4 Maret hingga 17 Maret 2025. Adapun periode belajar akan dimulai pada 10 April 2025, dan dilaksanakan setiap hari Kamis dan Jumat pukul 15.00–16.30 WIB hingga bulan Juli mendatang. Kelas Bahasa Mandarin ini diajar oleh pengajar dari YUSHAN Mandarin yang merupakan platform layanan pembelajaran bahasa Mandarin yang disediakan oleh INTACT Base secara gratis yang memungkinkan peserta belajar bahasa Mandarin kapan saja dan di mana saja.
Program ini merupakan bentuk dukungan INTACT Base dalam mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan global, terutama dalam menjembatani kebutuhan bahasa dan budaya saat mengikuti program internasional di Taiwan. Kelas ini terbuka untuk seluruh mahasiswa Sekolah Vokasi UGM yang memiliki rencana mengikuti kegiatan internasional, khususnya melalui skema INTENSE Dual Degree Program.
Sesi pelatihan pada minggu pertama telah dilaksanakan secara hybrid pada Kamis dan Jumat, 10 dan 11 April 2025 lalu di ruang 210 Gedung Teaching Industry Learning Center, Sekolah Vokasi UGM, dan melalui tautan Google Meet. Sesi ini diikuti oleh 5 peserta yang hadir luring didampingi dosen SV UGM Frida Anis Handayani, B.Ed., M.TCSOL., dan 30 peserta yang hadir secara daring. Pada sesi pertemuan pertama, Dekan Sekolah Vokasi UGM, Prof. Dr. -Ing. Ir Agus Maryono, IPM., ASEAN Eng. dan Wakil Dekan Bidang Kerja Sama dan Alumni, Dr. Endang Soelistiyowati, M.Pd. berkesempatan ikut hadir dan mengikuti pelatihan. Dekan Sekolah Vokasi UGM menyampaikan apresiasinya terhadap program ini dan berharap program ini dapat berkelanjutan dan banyak peserta pelatihan Bahasa Mandarin yang dapat lolos mengikuti skema INTENSE Dual Degree Program atau skema pertukaran pelajar yang lain antara Sekolah Vokasi UGM dan kampus di Taiwan.