Lomba Olahraga

Penyelenggara : Panitia Dies Natalis SV UGM
Lokasi : Fasilitas olahraga SV UGM
Kontak : https://sv.ugm.ac.id/dies-natalis-ke-16-sekolah-vokasi-ugm-2025/
Website : https://sv.ugm.ac.id/dies-natalis-ke-16-sekolah-vokasi-ugm-2025/
Waktu : Jumat, 03 Oktober 2025 - Selasa, 28 Oktober 2025

Dalam rangka menyambut Dies Natalis ke-16 Sekolah Vokasi UGM, diadakan Lomba Olahraga yang diperuntukkan bagi dosen, tenaga kependidikan, serta mahasiswa (khusus cabang tenis meja). Cabang yang dilombakan adalah tenis meja dan voli plastik campuran.

Tenis Meja: Peserta dari dosen, tenaga kependidikan, atau mahasiswa SV; pertandingan sistem ganda (pasangan acak), best-of-2 set, sistem rally point hingga 21 poin, dan menggunakan sistem gugur.
Voli Plastik Campuran: Diperuntukkan bagi dosen dan tenaga kependidikan; setiap departemen/unit kerja dapat mengirim maksimal 2 tim (5 pemain inti: 3 putra, 2 putri); penyisihan menggunakan sistem two winning set, final dengan three winning set, sistem poin rally, dan format gugur.

Pendaftaran dibuka sejak 23–30 September 2025 melalui tautan pendaftaran resmi. Technical meeting dijadwalkan pada 1 Oktober 2025.