Center of Excellence Smart and Green Building Information Mendukung Penelitian dan Pelatihan di Bidang Survei dan Pemetaan

Pada bulan Juni 2025, Center of Excellence (CoE) Smart and Green Building Information berhasil mendukung pelaksanaan kegiatan studi penelitian dosen dan proyek akhir mahasiswa Departemen Teknologi Kebumian dengan menyediakan peralatan survei dan pemetaan dengan teknologi terbaru serta menyelenggarakan pelatihan untuk meningkatkan pemeliharaan alat menjadi lebih baik. Dukungan ini menunjukkan komitmen CoE Smart and Green Building Information dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang survei dan pemetaan, sekaligus memperkuat peran aktifnya dalam mendukung kegiatan akademik di lingkungan Sekolah Vokasi UGM.

Pada tanggal 02-10 Juni 2025, CoE Smart and Green Building Information memfasilitasi alat survei dan pemetaan untuk penelitian dosen Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM yang sedang menempuh Pendidikan S3 di University College London Inggris. Alat yang disediakan CoE Smart and Green Building Information berupa satu unit Drone DJI Phantom RTK, satu unit GNSS DJI DRTK2 beserta tripod, satu unit GNSS Trimble R8s, dan satu unit controller. Peralatan tersebut digunakan untuk pengambilan data di kawasan pesisir pantai Daerah Istimewa Yogyakarta dalam rangka penelitian doctoral. Kegiatan telah terlaksana dengan lancar dan peralatan telah dikembalikan dalam keadaan baik seperti semula.

Pengambilan data di kawasan pesisir Daerah Istimewa Yogyakarta menggunakan GNSS Trimble R8s
Pengambilan data di kawasan pesisir Daerah Istimewa Yogyakarta menggunakan GNSS Trimble R8s

 

Penggunaan alat survei dan pemetaan di CoE Smart and Green Building Information dilanjutkan oleh mahasiswa sarjana terapan dari Departemen Teknik Kebumian pada tanggal 10-16 Juni 2025. Peralatan yang digunakan berupa dua unit GNSS Trimble R8s beserta dua tripod dan dua unit controller. Penggunaan alat dilakukan di Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Peralatan digunakan untuk pengukuran statik dan RTK-NTRIP (Real-Time Kinematics – Networked Transport of RTCM, Radio Technical Commission for Maritime Services, via Internet Protocol) pada area radius maksimum 20 km dari CORS GMU1 (Continuously Operating Reference Station GMU1) dalam rangka proyek akhir mahasiswa program studi Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar. Pada kegiatan ini, mahasiswa menggunakan alat dengan baik dan telah mengembalikan alat dalam kondisi seperti semula.

Pengambilan data menggunakan GNSS Trimble R8s di Kecamatan Nganglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Pengambilan data menggunakan GNSS Trimble R8s di Kecamatan Nganglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Alat survey dan pemetaan CoE Smart and Green Building Information juga digunakan untuk penelitian dosen pada tanggal 11-17 Juni 2025. Peralatan yang digunakan dalam kegiatan ini adalah 2 unit GNSS Trimble R8s beserta dua tripod dan satu unit GNSS DJI DRTK2 beserta tripod. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan pengambilan data pada tanggal 14–19 Mei 2025 yang juga untuk akuisisi foto udara dan survei lapangan dalam rangka penelitian kerja sama Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM dan Fakultas Pertanian UGM. Pelaksanaan akuisisi data ini dilaksanakan di Bungamayang PTPN VII Lampung Utara yang diikuti oleh sekitar 15 orang. Kegiatan berjalan dengan lancar serta alat telah dikembalikan dalam kondisi baik.

Pengambilan data menggunakan GNSS Trimble R8s di Bungamayang PTPN VII Lampung Utara
Pengambilan data menggunakan GNSS Trimble R8s di Bungamayang PTPN VII Lampung Utara

Pada Senin – Selasa tanggal 30 Juni 2025 – 1 Juli 2025, CoE Smart and Green Building Information dan laboratorium Departemen Teknologi Kebumian menyelenggarakan Pelatihan Penyusunan Standar Operasional Prosedur Pemeliharaan Alat Survei dan Pemetaan untuk teknisi laboratorium, dosen, dan mahasiswa Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM. Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan Hibah Program Peningkatan Kompetensi Pranata Laboratorium Pendidikan (PKPLP). Penyelenggaraan pelatihan ini juga bekerja sama dengan PT. ASABA sebagai instruktur pelatihan yang berpengalaman dalam memelihara alat survei pemetaan. Pelatihan bertempat di Hall Gedung Perpustakaan Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM dan telah berjalan dengan lancar.

Dokumentasi Pelatihan Penyusunan SOP Pemeliharaan Alat Survei dan Pemetaan di Hall Gedung Perpustakaan Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM
Dokumentasi Pelatihan Penyusunan SOP Pemeliharaan Alat Survei dan Pemetaan di Hall Gedung Perpustakaan Departemen Teknologi Kebumian Sekolah Vokasi UGM

Dengan berbagai kegiatan yang telah terlaksana sepanjang bulan Juni hingga awal Juli 2025, CoE Smart and Green Building Information semakin menunjukkan peran strategisnya sebagai pusat unggulan dalam penyediaan fasilitas, pelatihan, dan dukungan teknis untuk kemajuan pendidikan dan penelitian di bidang teknologi survei dan pemetaan. Diharapkan sinergi ini dapat terus ditingkatkan demi mendorong inovasi dan kualitas lulusan yang kompeten dan siap menghadapi tantangan global.

Penulis : Dyah Ajeng Wijayanti

Editor : Humas Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada